BWM Records mempersembahkan Podcast untuk mengupgrade pengetahuan anda sambil mengisi waktu luang anda atau menemani kepenatan anda.
- “Mental Rezim Sudah Crack!” Keresahan Para Intelektual/ Akademisi dan Mahasiswa – RG & Millenials
Intelektual/Akademisi dari kampus UI yang sudah tidak diragukan lagi kompetensinya yaitu Bung Rocky Gerung dan Bung Faisal Basri mengungkapkan keresahannya tentang nasib bangsa ini kedepannya. Ditambah lagi kehadiran para aktivis Green Peace dan Trend Asia yang menunjukkan fakta mengejutkan seputar kondisi negeri ini. Tak ketinggalan, para mahasiswa UI yang mendapat langsung pengalaman tidak nyaman saat demonstrasi bersama buruh beberapa waktu lalu. Tentunya telaah ini didasarkan kalkulasi sosiologi, kalkulasi sosial ekonomi yang variabelnya bisa diukur.
- Rocky Gerung vs Prof. Emil Salim Adu Idea Of Sustainable Development
Di dalam episode spesial bersama Prof Emil Salim seri ke 2 ini, Bung Rocky Gerung mengajak kita untuk mengupas kembali Ide pikiran Emil Salim yang brilian beberapa tahun lalu yaitu “Sustainable Development” dengan pertanyaan yang menantang yaitu, Sustainability of the Idea of Sustainable Development.
- Kuliah Etika Lingkungan Hidup 1 – Rocky Gerung dan Millenials
Siapa bilang tren bersepeda lebih ramah lingkungan? Ketika kelas menengah bersepeda untuk olahraga dan hiburan di akhir pekan di pegunungan. Sementara untuk menuju pegunungan, sepeda dinaikkan di mobil-mobil mereka, maka pencemaran udara dari asap mobil sejatinya tetap terjadi.
- Big Data, #OmnibusLaw, #SaveKomodo, Kuliah Etika Lingkungan Hidup 6 – Rocky Gerung & Millenials
#IndonesiaBerpikir Apa kira-kira nasib umat manusia dalam 10-20 tahun mendatang jika persoalan politik bisa diselesaikan oleh “big data”. Today’s politics dalam arti luas itu bisa dibaca oleh Big Data dan dari pembacaan ini orang berupaya untuk melihat future shock.